KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis daftar baru saham-saham yang masuk dalam daftar transaksi margin dan short selling untuk periode April 2019. Sebanyak 12 emiten tercatat masuk ke dalam daftar tersebut. "Untuk perdagangan April 2019, terdapat 12 saham baru yang masuk daftar efek yang dapat ditransaksikan dengan pembiayaan penyelesaian transaksi efek bagi nasabah oleh perusahaan efek (secara margin)," kata Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional Perdagangan BEI Irvan Susandy dalam keterangan resmi, Jumat (29/3). Saham baru daftar efek margin tersebut yakni, saham BOGA, BRIS, ESTI, HKMU, HOKI, KINO, MARK, MCAS, MGRO, SOTS, SPTO, dan STAR. Sedangkan sebanyak 9 saham masuk dalam daftar efek short sell seperti BOGA, HKMU, HOKI, MARK, MCAS, MGRO, SOTS, SPTO, dan STAR.
Ini saham-saham yang masuk dalam daftar transaksi margin dan short sell bulan April
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis daftar baru saham-saham yang masuk dalam daftar transaksi margin dan short selling untuk periode April 2019. Sebanyak 12 emiten tercatat masuk ke dalam daftar tersebut. "Untuk perdagangan April 2019, terdapat 12 saham baru yang masuk daftar efek yang dapat ditransaksikan dengan pembiayaan penyelesaian transaksi efek bagi nasabah oleh perusahaan efek (secara margin)," kata Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional Perdagangan BEI Irvan Susandy dalam keterangan resmi, Jumat (29/3). Saham baru daftar efek margin tersebut yakni, saham BOGA, BRIS, ESTI, HKMU, HOKI, KINO, MARK, MCAS, MGRO, SOTS, SPTO, dan STAR. Sedangkan sebanyak 9 saham masuk dalam daftar efek short sell seperti BOGA, HKMU, HOKI, MARK, MCAS, MGRO, SOTS, SPTO, dan STAR.