JAKARTA. Menteri Keuangan Chatib Basri mengaku sudah memperkirakan adanya penurunan penyerapan tenaga kerja di Indonesia akibat pilihan pemerintah menekan current account deficit. "Indonesia dengan sadar memilih pertumbuhan di bawah 6% untuk membuat ekonomi stabil, baru bicara pertumbuhan di pemerintahan berikutnya," pungkasnya di Kementerian Keuangan, Jum'at (25/4). Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), tenaga kerja yang terserap pada triwulan I 2014 mencapai 260.156 orang, terdiri atas realisasi proyek Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebanyak 67.697 pekerja dan proyek Penanaman Modal Asing (PMA) sebanyak 192.459.
Ini sebab turunnya penyerapan tenaga kerja
JAKARTA. Menteri Keuangan Chatib Basri mengaku sudah memperkirakan adanya penurunan penyerapan tenaga kerja di Indonesia akibat pilihan pemerintah menekan current account deficit. "Indonesia dengan sadar memilih pertumbuhan di bawah 6% untuk membuat ekonomi stabil, baru bicara pertumbuhan di pemerintahan berikutnya," pungkasnya di Kementerian Keuangan, Jum'at (25/4). Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), tenaga kerja yang terserap pada triwulan I 2014 mencapai 260.156 orang, terdiri atas realisasi proyek Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) sebanyak 67.697 pekerja dan proyek Penanaman Modal Asing (PMA) sebanyak 192.459.