KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) tengah mempersiapkan skenario untuk mengukur seberapa besar dampak pandemi virus corona (Covid-19) terhadap bisnis perseroan. Meski skenario belum rampung namun bank ini melihat wabah itu akan berdampak besar terhadap segmen wholesale. Manajemen Bank Mandiri dalam riset Mirae Asset Sekuritas mengatakan, Covid-19 akan berdampak pada penurunan kualitas kredit debitur perseroan di sejumlah sektor. Sektor yang berpotensi mengalami pemburukan kualitas aset tersebut di Bank Mandiri adalah maskapai penerbangan, hotel, restoran, CPO, batubara, mesin, dan alat berat. Total nilainya mencapai Rp 27 triliun.
Ini sektor kredit Bank Mandiri dan BRI yang berpotensi memburuk akibat virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) tengah mempersiapkan skenario untuk mengukur seberapa besar dampak pandemi virus corona (Covid-19) terhadap bisnis perseroan. Meski skenario belum rampung namun bank ini melihat wabah itu akan berdampak besar terhadap segmen wholesale. Manajemen Bank Mandiri dalam riset Mirae Asset Sekuritas mengatakan, Covid-19 akan berdampak pada penurunan kualitas kredit debitur perseroan di sejumlah sektor. Sektor yang berpotensi mengalami pemburukan kualitas aset tersebut di Bank Mandiri adalah maskapai penerbangan, hotel, restoran, CPO, batubara, mesin, dan alat berat. Total nilainya mencapai Rp 27 triliun.