KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mencatatkan sejumlah sektor industri yang masih agresif mendobrak pasar ekspor di tengah pandemi virus corona. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menjelaskan beberapa sektor manufaktur yang masih agresif menyumbang ekspor nasional adalah industri makanan, industri logam dasar, industri bahan kimia dan barang dari bahan kimia. Kemudian industri pakaian jadi, serta industri karet, barang dari karet dan plastik. "Sektor lainnya yang masih agresif mendobrak pasar ekspor, meskipun di tengah kondisi sulit karena dampak dari pandemi Covid-19 yakni sektor agro, industri oleokimia dan sektor otomotif," jelasnya dalam keterangan tertulis, Selasa (21/4).
Ini sektor manufaktur yang masih agresif dobrak pasar ekspor di tengah virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mencatatkan sejumlah sektor industri yang masih agresif mendobrak pasar ekspor di tengah pandemi virus corona. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menjelaskan beberapa sektor manufaktur yang masih agresif menyumbang ekspor nasional adalah industri makanan, industri logam dasar, industri bahan kimia dan barang dari bahan kimia. Kemudian industri pakaian jadi, serta industri karet, barang dari karet dan plastik. "Sektor lainnya yang masih agresif mendobrak pasar ekspor, meskipun di tengah kondisi sulit karena dampak dari pandemi Covid-19 yakni sektor agro, industri oleokimia dan sektor otomotif," jelasnya dalam keterangan tertulis, Selasa (21/4).