KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah kembali menguat usai pidato Gubernur Federal Reserve Jerome Powell di depan Kongres yang mengatakan bank sentral Amerika Sertikat (AS) tersebut masih akan mempertahankan kebijakan akomodatif. Rabu (24/2), rupiah di pasar spot ditutup menguat 0,06% ke Rp 14.085 per dolar AS. Kompak, kurs tengah di Bank Indonesia (BI) mencatat, rupiah menguat 0,26% ke Rp 14.089 per dolar AS. Analis Monex Investindo Futures Faisyal mengatakan, pemicu rupiah menguat datang dari isi pidato Powell dini hari kemarin yang mengatakan The Fed masih akan mempertahankan suku bunga di level rendah dan membeli obligasi.
Ini sentimen yang mempengaruhi penguatan rupiah ke Rp 14.085 per dolar AS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah kembali menguat usai pidato Gubernur Federal Reserve Jerome Powell di depan Kongres yang mengatakan bank sentral Amerika Sertikat (AS) tersebut masih akan mempertahankan kebijakan akomodatif. Rabu (24/2), rupiah di pasar spot ditutup menguat 0,06% ke Rp 14.085 per dolar AS. Kompak, kurs tengah di Bank Indonesia (BI) mencatat, rupiah menguat 0,26% ke Rp 14.089 per dolar AS. Analis Monex Investindo Futures Faisyal mengatakan, pemicu rupiah menguat datang dari isi pidato Powell dini hari kemarin yang mengatakan The Fed masih akan mempertahankan suku bunga di level rendah dan membeli obligasi.