JAKARTA. Forum Koalisi Politik Islam bersiasat membangun dua skenario, merapatkan barisan partai berbasis Islam untuk membangun poros baru dengan mengajukan calon presiden dan wakil presiden sendiri, terlepas dari poros Jokowi dan Prabowo. "Tapi, ada skenario juga bahwa Islam harus dalam posisi penting untuk calon wakil presiden. Kalau pun harus, maka koalisinya partai Islam berdampingan dengan partai nasionalis yang sudah ajukan calon presiden," ujar Ketum PB HMI MPO, Puji Hartoyo Abubakar di Jakarta, Jumat (18/4/2014). Puji mengaku sudah dua kali mewakili PB HMI MPO mengikuti rapat dalam forum tersebut. Pertama pada Senin pekan ini bertempat di Kemang, Jakarta Selatan, kedua, bertempat di rumah almarhum pengusaha Muslim, Hasyim Ning di Cikini, Kamis (17/4/2014) malam.
Ini skenario koalisi parpol Islam gagasan Amien
JAKARTA. Forum Koalisi Politik Islam bersiasat membangun dua skenario, merapatkan barisan partai berbasis Islam untuk membangun poros baru dengan mengajukan calon presiden dan wakil presiden sendiri, terlepas dari poros Jokowi dan Prabowo. "Tapi, ada skenario juga bahwa Islam harus dalam posisi penting untuk calon wakil presiden. Kalau pun harus, maka koalisinya partai Islam berdampingan dengan partai nasionalis yang sudah ajukan calon presiden," ujar Ketum PB HMI MPO, Puji Hartoyo Abubakar di Jakarta, Jumat (18/4/2014). Puji mengaku sudah dua kali mewakili PB HMI MPO mengikuti rapat dalam forum tersebut. Pertama pada Senin pekan ini bertempat di Kemang, Jakarta Selatan, kedua, bertempat di rumah almarhum pengusaha Muslim, Hasyim Ning di Cikini, Kamis (17/4/2014) malam.