KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tembaga Mulia Semanan Tbk (TBMS) mengungkapkan merasakan dampak Corona (Covid-19) ke aktivitas operasional perusahaan. Adapun untuk tetap bertahan, produsen tembaga ini telah menyiapkan sejumlah strategi untuk menjaga keberlangsungan usaha di sepanjang tahun ini. "Dampak Corona secara global tentu berpengaruh pada ekonomi global. Namun kami masih optimistis Corona akan selesai dalam jangka waktu dekat," jelas Direktur TBMS Hengky Kartasasmita dalam paparan publik virtual, Kamis (11/6). Adapun sebagai salah satu strategi yang dilakukan TBMS adalah menjalankan aturan protokol Covid-19 yang dianjurkan pemerintah agar bisa terus beroperasi di masa pandemi.
Ini strategi Tembaga Mulia Semanan (TBMS) jaga keberlangsungan bisnisnya di 2020
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tembaga Mulia Semanan Tbk (TBMS) mengungkapkan merasakan dampak Corona (Covid-19) ke aktivitas operasional perusahaan. Adapun untuk tetap bertahan, produsen tembaga ini telah menyiapkan sejumlah strategi untuk menjaga keberlangsungan usaha di sepanjang tahun ini. "Dampak Corona secara global tentu berpengaruh pada ekonomi global. Namun kami masih optimistis Corona akan selesai dalam jangka waktu dekat," jelas Direktur TBMS Hengky Kartasasmita dalam paparan publik virtual, Kamis (11/6). Adapun sebagai salah satu strategi yang dilakukan TBMS adalah menjalankan aturan protokol Covid-19 yang dianjurkan pemerintah agar bisa terus beroperasi di masa pandemi.