JAKARTA. Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Sudirman Said dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, blak-blakan soal adanya kabar ditempatkanya orang-orang titipan dari keluarga Soemarno diposisi strategis sektor migas di Indonesia. Bahkan, inisial "S" di belakang nama para pejabat di sektor migas, ikut dikaitkan dengan keluarga Soemarno. Sudirman Said pun menanggapi kabar tersebut dengan santai. Menurut dia, pikiran-pikiran yang mengaitkan inisial "S" dengan keluarga Soemarno adalah pikiran yang sangat imajinatif. Dia menilai, keributan tersebut hanya di media sosial. "Guyon kami semua, ini orangnya Soemarno semua ini. (Dirut Pertamina) Dwi (Soetjipto jadi) Soemarno, Sudirman (Said jadi) Soemarno, (Kepala SKK Migas) Amien (Soenaryadi jadi) Soemarno, (Staf Khusus Menteri ESDM) Widyawan (jadi) Soemarno. Pikiran yang sangat imajinatif, seakan-akan tergantung sama seseorang," ujar Sudirman saat berbincang di Kantor Kompas, Jakarta, Kamis malam (4/12).
Ini repons menteri soal tudingan "Mafia Soemarno"
JAKARTA. Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Sudirman Said dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, blak-blakan soal adanya kabar ditempatkanya orang-orang titipan dari keluarga Soemarno diposisi strategis sektor migas di Indonesia. Bahkan, inisial "S" di belakang nama para pejabat di sektor migas, ikut dikaitkan dengan keluarga Soemarno. Sudirman Said pun menanggapi kabar tersebut dengan santai. Menurut dia, pikiran-pikiran yang mengaitkan inisial "S" dengan keluarga Soemarno adalah pikiran yang sangat imajinatif. Dia menilai, keributan tersebut hanya di media sosial. "Guyon kami semua, ini orangnya Soemarno semua ini. (Dirut Pertamina) Dwi (Soetjipto jadi) Soemarno, Sudirman (Said jadi) Soemarno, (Kepala SKK Migas) Amien (Soenaryadi jadi) Soemarno, (Staf Khusus Menteri ESDM) Widyawan (jadi) Soemarno. Pikiran yang sangat imajinatif, seakan-akan tergantung sama seseorang," ujar Sudirman saat berbincang di Kantor Kompas, Jakarta, Kamis malam (4/12).