Ini tema pameran otomotif terbesar Indonesia 2013



JAKARTA. Perhelatan pameran otomotif terbesar di Indonesia atau Indonesia International Motor Show 2013 masih lama. Namun, persiapan pameran akbar tersebut sudah jauh-jauh dipersiapkan oleh panitia.

Sudirman MR, Ketua Umum Gabungan Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) bilang, akan membawa tema tema “Smart Vehicle Mobility” untuk pameran IIMS 2013 tersebut. Ia bilang, Smart Vehicle Mobility dibawa untuk menunjukkan perkembangan industri otomotif dalam nmenerapkan efisiensi energi di Indonesia.

“Smart Vehicle Mobility adalah pengenalan sistem transportasi yang memiliki standar efisiensi yang mengurangi pemborosan bahan bakar, serta mengurangi emisi gas buang berlebih. Karena lewat teknologi energi yang hemat dan bersih akan terbangun sistem mobilitas masa depan,” kata Sudirman dalam siaran persnya yang diterima KONTAN hari ini, Selasa (12/2).


Tujuan akhir dari tema IIMS kali ini adalah untuk mendorong pengembangan mobilitas cerdas berkendara yang tidak hanya mempertimbangkan kenyamanan visual, juga untuk keterjangkauan dalam sisi ekonomi.

Tema inilah yang akan diusung Gaikindo saat pameran IIMS 2013 yang akan berlangsung pada 19 – 29 September tahun ini. Pameran ini akan berlangsung selama 11 hari, dengan kehadiran 35 Agen Pemegang Merek (APM) dan industri pendukungnya.

Pameran unggulan yang dilaksanakan oleh Dyandra Promosindo ini, akan menggunakan area pameran seluas 75.000 m2, meliputi seluruh area hall, yakni area Hall A, B, Hall C1 dan C2, Hall D1 dan D2, dan seluruh area outdoor serta lima semi permanent hall yang diperuntukkan khusus bagi industri pendukung otomotif Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri