KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua DPR Bambang Soesatyo mengatakan, DPR telah menerima surat dari Presiden RI Joko Widodo terkait calon Gubernur BI. Dalam surat itu hanya ada satu nama, yakni Perry Warjiyo. Anggota Komisi XI DPR, Hendrawan Supratikno mengatakan, di balik pencalonan Perry oleh Presiden Jokowi, presiden ingin agar proses pencalonan tersebut lebih smooth dan tak ada rivalitas. Adapun, dari segi figur, Perry sendiri merupakan sosok yang terpercaya. "Presiden beri kepercayaan betul kepada figur ini. Pasti pertimbangannya masak dan menyeluruh. Tidak mungkin dikirim orang yang tidak kredibel. Sebagai satu-satunya calon, berarti dia yang terbaik," kata Hendrawan di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (5/3).
Ini tugas berat Perry Warjiyo selaku calon Gubernur BI versi DPR
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua DPR Bambang Soesatyo mengatakan, DPR telah menerima surat dari Presiden RI Joko Widodo terkait calon Gubernur BI. Dalam surat itu hanya ada satu nama, yakni Perry Warjiyo. Anggota Komisi XI DPR, Hendrawan Supratikno mengatakan, di balik pencalonan Perry oleh Presiden Jokowi, presiden ingin agar proses pencalonan tersebut lebih smooth dan tak ada rivalitas. Adapun, dari segi figur, Perry sendiri merupakan sosok yang terpercaya. "Presiden beri kepercayaan betul kepada figur ini. Pasti pertimbangannya masak dan menyeluruh. Tidak mungkin dikirim orang yang tidak kredibel. Sebagai satu-satunya calon, berarti dia yang terbaik," kata Hendrawan di Gedung DPR RI, Jakarta, Senin (5/3).