KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Transcoal Pacific Tbk (TCPI) melalui anak usahanya PT Kanz Gemilang Utama dan PT Sentra Makmur Lines mendirikan lima perusahaan baru yang bergerak di bidang pelayaran. TCPI adalah pemilik saham sebesar 99,92% PT Kanz Gemilang Utama dan pemegang saham tidak langsung sebesar 99,72% dari PT Sentra Makmur Lines. Sebelumnya TCPI menginformasikan, modal dasar masing-masing perusahaan tersebut adalah Rp 100 miliar dan modal ditempatkan dan disetor adalah Rp 25 miliar. Direktur Utama TCPI, Dirc Richard Talumewo mengatakan, pendirian lima perusahaan anyar di bidang pelayaran ini bertujuan untuk merespons adanya peluang usaha bagi perusahaan pelayaran sejalan dengan akan diberlakukannya Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Permendag) Nomor 82 tahun 2017 tentang Ketentuan Penggunaan Angkutan Laut dan Asuransi Nasional untuk kegiatan ekspor dan impor barang tertentu. Baca Juga: Trancsoal Pacific (TCPI) meraih kontrak baru senilai Rp 76 miliar
Ini tujuan Transcoal Pacific (TCPI) mendirikan lima perusahaan pelayaran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Transcoal Pacific Tbk (TCPI) melalui anak usahanya PT Kanz Gemilang Utama dan PT Sentra Makmur Lines mendirikan lima perusahaan baru yang bergerak di bidang pelayaran. TCPI adalah pemilik saham sebesar 99,92% PT Kanz Gemilang Utama dan pemegang saham tidak langsung sebesar 99,72% dari PT Sentra Makmur Lines. Sebelumnya TCPI menginformasikan, modal dasar masing-masing perusahaan tersebut adalah Rp 100 miliar dan modal ditempatkan dan disetor adalah Rp 25 miliar. Direktur Utama TCPI, Dirc Richard Talumewo mengatakan, pendirian lima perusahaan anyar di bidang pelayaran ini bertujuan untuk merespons adanya peluang usaha bagi perusahaan pelayaran sejalan dengan akan diberlakukannya Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Permendag) Nomor 82 tahun 2017 tentang Ketentuan Penggunaan Angkutan Laut dan Asuransi Nasional untuk kegiatan ekspor dan impor barang tertentu. Baca Juga: Trancsoal Pacific (TCPI) meraih kontrak baru senilai Rp 76 miliar