JAKARTA. Hari ini, Jumat (17/10), menjadi hari terakhir bagi Boediono berkantor di Istana Wakil Presiden. Dalam hitungan hari, dia akan melepas jabatan wapres yang sudah dipangkunya selama lima tahun ini. "Waktu lima tahun berjalan cepat dan saya hanya bisa bersyukur dengan tugas yang diamanatkan kepada saya selama lima tahun. Tahun ini saya insya Allah bisa menuntaskan ini dengan selamat," kata Boediono di ruang kerjanya di Istana Wakil Presiden sebelum berpamitan dengan para karyawannya. Boediono bersyukur bisa mengemban tugas sebagai wapres selama lima tahun ini. Dia juga berharap apa yang telah dilakukannya selama lima tahun ini bisa memberi manfaat kepada masyarakat.
Saat ditanya hal apa yang akan dirindukannya jika sudah tidak lagi menjabat wapres, Boediono menyampaikan bahwa dia akan kangen pada tim yang telah bekerja membantunya selama lima tahun terakhir. "Paling kangen, saya akan kangen dengan tim saya yang lima tahun bersama saya. Saya kira harus ada forum bertemu nanti. Bahwa bersama selama lima tahun menyelesaikan persoalan yang bermacam-macam, itu luar biasa," ucap dia. Boediono menilai tim yang telah membantunya selama ini istimewa. Dia merasa beruntung bisa bekerja bersama dengan karyawan wapres dan para staf ahlinya. Mengenai wejangan untuk wakil presiden terpilih Jusuf Kalla, Boediono enggan menggurui Kalla. Mantan Gubernur Bank Indonesia itu menilai Kalla lebih berpengalaman dibandingkan dirinya, apalagi Kalla pernah menjadi wapres sebelum Boediono.