KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan negara dari sisi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) Lainnya pada periode Maret 2020 mencapai Rp 24,11 triliun. Adapun pertumbuhan PNBP Lainnya pada triwulan pertama ini sebesar negatif 6,85%, turun dari tahun 2019 yang tumbuh sebesar 4,06%. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat penurunan ini disebabkan oleh penurunan penerimaan Penjualan Hasil Tambang (PHT) yang menurun sebesar 19,87%. Demikian pula, kinerja penerimaan dari Kementerian Negara/Lembaga (K/L) juga mengalami penurunan pada periode triwulan I 2020 ini dengan realisasi penerimaan hanya sebesar Rp20,5 triliun (tumbuh sebesar negatif 4,08% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Ini yang bikin realisasi PNBP Lainnya turun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penerimaan negara dari sisi penerimaan negara bukan pajak (PNBP) Lainnya pada periode Maret 2020 mencapai Rp 24,11 triliun. Adapun pertumbuhan PNBP Lainnya pada triwulan pertama ini sebesar negatif 6,85%, turun dari tahun 2019 yang tumbuh sebesar 4,06%. Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat penurunan ini disebabkan oleh penurunan penerimaan Penjualan Hasil Tambang (PHT) yang menurun sebesar 19,87%. Demikian pula, kinerja penerimaan dari Kementerian Negara/Lembaga (K/L) juga mengalami penurunan pada periode triwulan I 2020 ini dengan realisasi penerimaan hanya sebesar Rp20,5 triliun (tumbuh sebesar negatif 4,08% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.