KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memprediksi inflasi di bulan Januari 2021 sebesar 0,34% secara month over month (mom). Asal tahu saja, proyeksi tersebut lebih mini ketimbang inflasi bulan Desember 2020 yang mencapai 0,45% mom. Proyeksi BI kali ini berdasarkan survei pemantauan harga BI pada Minggu IV bulan Januari 2021, yang diperkirakan inflasi pada bulan laporan sebesar 0,34% mom. “Dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi Januari 2021 secara tahun kalender sebesar 0,34% ytd dan secara tahunan sebesar 1,64% yoy,” kata Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Jumat (29/1).
Ini yang membuat BI proyeksi inflasi Januari 2021 hanya 0,34%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank Indonesia (BI) memprediksi inflasi di bulan Januari 2021 sebesar 0,34% secara month over month (mom). Asal tahu saja, proyeksi tersebut lebih mini ketimbang inflasi bulan Desember 2020 yang mencapai 0,45% mom. Proyeksi BI kali ini berdasarkan survei pemantauan harga BI pada Minggu IV bulan Januari 2021, yang diperkirakan inflasi pada bulan laporan sebesar 0,34% mom. “Dengan perkembangan tersebut, perkiraan inflasi Januari 2021 secara tahun kalender sebesar 0,34% ytd dan secara tahunan sebesar 1,64% yoy,” kata Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono dalam keterangan yang diterima Kontan.co.id, Jumat (29/1).