KONTAN.CO.ID - Cara mengatasi aplikasi tidak terpasang di HP Android. Ada beberapa faktor yang menyebabkan aplikasi sulit terpasang saat selesai diunduh oleh pengguna. Aplikasi di HP Android cukup beragam dari file berlisensi di Google Play hingga Website lain di luar pengawasan Play Store. Nah, pengguna HP Android bisa menemui beberapa masalah yang timbul saat notifikasi aplikasi tidak terpasang.
Cara mengatasi aplikasi tidak terpasang
1. Cara mengatasi aplikasi tidak terpasang karena file asing
Pertama, pengguna bisa mengatasi aplikasi tidak terpasang untuk aplikasi tidak resmi.- Buka menu Pengaturan
- Cari menu Unknown Resource.
- Buka aplikasi yang ingin dipasang.
- Klik Allow from this source.
- Klik menu Permissions
- Pilih Allowed.
- Tunggu notifikasi pemasangan aplikasi di HP Android selesai.
2. Cara mengatasi aplikasi tidak terpasang karena memori
- Buka Google Play.
- Klik menu Profil.
- Klik menu Aplikasi dan Perangkat.
- Pilih Free Up Space.
- Pilih beberapa aplikasi yang tidak terpakai.
- Unduhan dan pemasangan aplikasi akan berlanjut.
3. Cara mengatasi aplikasi tidak terpasang karena koneksi
Terakhir, pengguna yang mengalami masalah internet bisa disebabkan wifi atau koneksi provider kurang baik.- Buka menu Pengaturan.
- Klik menu Koneksi.
- Pilih salah satu koneksi WiFi.
- Ulangi unduhan dan pemasangan aplikasi di Google Play.