KONTAN.CO.ID -Jakarta. Cara mengubah Foto JPG ke PDF di Laptop. Pengguna file Portable Document Format atau PDF kini bisa ubah Foto dari format JPG ke PDF. Adapun, file PDF yang berupa foto bentuk rigid yang sulit diubah seperti Crop hingga Warna. Setiap pemilik file yang membutuhkan bentuk format Foto JPG ke PDF bisa ikuti cara berikut ini.
Cara mengubah Foto JPG ke PDF
1. Cara mengubah Foto JPG ke PDF lewat Word
Pengguna bisa memanfaatkan fitur Microsoft Office Word yang praktis untuk ubah Foto JPG ke PDF.- Buat dokumen baru dalam Ms. Word
- Klik insert.
- Pilih icture.
- Cari foto yang akan diubah dari JPG ke PDF.
- Sesuaikan ukuran foto.
- Pilih menu File.
- Klik save as PDF
- Cari folder pilihan.
- Klik save.
2. Cara mengubah Foto JPG ke PDF lewat Canva
Kemudian, pengguna bisa ikuti cara mengubah Foto JPG ke PDF melalui Canva.- Buka laman resmi https://www.canva.com/ pada browser.
- Login dengan akun.
- Klik Creat Design.
- Pilih ukuran foto yang akan diubah.
- Pilih menu Uploads.
- Masukkan file foto JPG dari Laptop ke Canva.
- Drag atau Geser Foto ke Page.
- Klik Share.
- Pilih opsi file PDF Print atau Standard.
- Tunggu hingga notifikasi download selesai.
3. Cara mengubah Foto JPG ke PDF lewat Adobe Photoshop
- Buka Adobe Photoshop di laptop.
- Cari file foto yang akan diubah Foto JPG ke PDF.
- Sesuaikan ukuran pada layer.
- Klik File pada pojok kiri atas.
- Klik Save as.
- Pilih Save as type.
- Pilih PDF.
- Pilih folder tempat menyimpan file.
- Klik Save sekali lagi.