JAKARTA. Merek kosmetik Mustika Ratu masih menjadi penyumbang terbesar penjualan PT Mustika Ratu Tbk (MRAT). Dengan tujuh brand di pasaran, Mustika Ratu mengungguli penjualan merek lain, yaitu Mustika Putri. Associate Director Markting & Coprpate Development MRAT Dwi Putri Yanthi mengatakan, setelah merek Mustika Ratu dan Mustika Putri, penjualan terbanyak disandang Bask. "Setelah itu Ratu Mas, Taman Sari, Biocell, dan Moors," ujarnya pada paparan publik perusahaan, Rabu (12/11). Berdasarkan laporan keuangan MRAT, pada sembilan bulan pertama 2014, penjualan bersih perusahaan ini mencapai Rp 293,84 miliar. Nilai itu tumbuh 3,47% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 283,96 miliar.
Inilah 7 merek Mustika Ratu paling laris di pasar
JAKARTA. Merek kosmetik Mustika Ratu masih menjadi penyumbang terbesar penjualan PT Mustika Ratu Tbk (MRAT). Dengan tujuh brand di pasaran, Mustika Ratu mengungguli penjualan merek lain, yaitu Mustika Putri. Associate Director Markting & Coprpate Development MRAT Dwi Putri Yanthi mengatakan, setelah merek Mustika Ratu dan Mustika Putri, penjualan terbanyak disandang Bask. "Setelah itu Ratu Mas, Taman Sari, Biocell, dan Moors," ujarnya pada paparan publik perusahaan, Rabu (12/11). Berdasarkan laporan keuangan MRAT, pada sembilan bulan pertama 2014, penjualan bersih perusahaan ini mencapai Rp 293,84 miliar. Nilai itu tumbuh 3,47% dari periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 283,96 miliar.