KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus berupaya keras untuk mengendalikan pandemi virus corona Covid-19 di delapan provinsi. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan pendisiplinan masyarakat di delapan provinsi tersebut. "Bahkan di 8 provinsi yang paling parah penyebaran Covid-19 nya setiap hari ada pertemuan antara Komite Penanganan Covid-19 dengan Kapolda (Kepala Kepolisian Daerah dan Pangdam (Panglima Daerah Militer) untuk mengecek dimana titik masyarakat yuang perlu di disiplinkan," kata Sekretaris Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Raden Pardede menjelaskan hal ini dalam sebuah video yang diunggah pada Kamis malam, 24 September 2020. Seperti kita tahu saat ini ada 8 rovinsi dengan kasus corona Covid-19 terbesar di Indonesia. Perincianya adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, dan Papua. Raden Pardede menjelaskan, saat ini ini pendekatan yang dilakukan oleh pemerintah tidak pukul rata di semua daerah. Tapi pemerintah akan melakukan pendisiplinan masyarakat secara khusuus di tempat-tempat tertentu."Ini upaya yang paling optimal karena di Indoensia kemampuan dan kapasitas daerah tidak sama," katanya
Inilah cara Komite Covid-19 untuk kendalikan kasus corona Covid-19 di 8 provinsi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus berupaya keras untuk mengendalikan pandemi virus corona Covid-19 di delapan provinsi. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan pendisiplinan masyarakat di delapan provinsi tersebut. "Bahkan di 8 provinsi yang paling parah penyebaran Covid-19 nya setiap hari ada pertemuan antara Komite Penanganan Covid-19 dengan Kapolda (Kepala Kepolisian Daerah dan Pangdam (Panglima Daerah Militer) untuk mengecek dimana titik masyarakat yuang perlu di disiplinkan," kata Sekretaris Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Raden Pardede menjelaskan hal ini dalam sebuah video yang diunggah pada Kamis malam, 24 September 2020. Seperti kita tahu saat ini ada 8 rovinsi dengan kasus corona Covid-19 terbesar di Indonesia. Perincianya adalah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatra Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, dan Papua. Raden Pardede menjelaskan, saat ini ini pendekatan yang dilakukan oleh pemerintah tidak pukul rata di semua daerah. Tapi pemerintah akan melakukan pendisiplinan masyarakat secara khusuus di tempat-tempat tertentu."Ini upaya yang paling optimal karena di Indoensia kemampuan dan kapasitas daerah tidak sama," katanya