KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periksa harga mobil bekas Suzuki Ertiga varian awal per Mei 2023. Generasi pertama dari MPV ini jadi pilihan untuk pembidik kendaraan keluarga. Suzuki Ertiga versi pertama keluaran 2013 ini jadi alternatif MPV menengah karena daya tarik murah meriah. Rekomendasi Suzuki Ertiga bekas jadi lebih bersahabat dibanding kala meluncur pertama kali dengan angka Rp 180 jutaan.
Ketersediaan mesin dari Suzuki Ertiga dibekali VVT K14B DOHC 1.400cc 4 silinder dengan tenaga 95 horsepower dan torsi 130 Nm.
Sorotan khusus bagi pembidik mobkas varian Suzuki Ertiga adalah teknologi Multi Point Injection pada MPV ini. Baca Juga: Ini Harga Mobil Listrik Wuling Air EV Periode Mei 2023, Cek Spesifikasinya Rekomendasi varian dari Ertiga dirilis dengan dua tipe MPV yakni tipe GL trim rendah dan tipe GX trim tinggi. Keamanan milik Suzuki Ertiga tipe GL belum dilengkapi Dual SRS Airbag, seat adjuster, dan sistem pengereman ABS dan EBD. Sedangkan, harga mobil bekas Suzuki Ertiga mulai Rp 90 juta untuk varian GL manual dirangkum dari Olx wilayah Jakarta dan sekitarnya. Nah, harga mobil bekas Suzuki Ertiga varian GX keluaran tahun 2012 juga sekitar Rp 100 juta saja. Sebelum membeli mobil bekas MPV
Pencari MPV bisa mempertimbangkan rincian harga mobil bekas Suzuki Ertiga lewat keunggulan berikut ini.- Tentukan Anggaran: Tetapkan anggaran yang sesuai untuk pembelian mobil bekas MPV. Anggaran tersebut harus mencakup tidak hanya harga pembelian, tetapi juga biaya tambahan seperti pajak, asuransi, perawatan, dan perbaikan.
- Tentukan Kebutuhan Anda: Pahami dengan jelas kebutuhan dalam membeli mobil MPV. Pertimbangkan faktor-faktor seperti jumlah penumpang yang akan sering angkut, ruang bagasi yang diperlukan, kebutuhan akan fitur kenyamanan, dan preferensi terkait gaya dan desain mobil.
- Penelitian dan Pemilihan Model: Lakukan penelitian tentang model mobil MPV yang berbeda yang tersedia di pasar. Baca ulasan pengguna, tinjauan ahli, dan peringkat keandalan untuk mendapatkan pemahaman yang baik tentang kelebihan dan kekurangan setiap model yang dipertimbangkan. Perhatikan pula harga pasar dan tingkat depresiasi mobil yang berbeda untuk membantu pencari menemukan nilai yang baik.
- Periksa Riwayat dan Kondisi Mobil: Ketika menemukan mobil bekas yang menarik minat, periksa riwayat kendaraan dengan memeriksa dokumen kepemilikan, riwayat servis, dan riwayat kecelakaan jika ada. Selain itu, lakukan pemeriksaan fisik pada mobil untuk memastikan kondisinya baik. Jika memungkinkan, ajak mekanik terpercaya untuk melakukan pemeriksaan menyeluruh pada mesin, sistem kelistrikan, sistem suspensi, rem, dan komponen lainnya.
- Uji Coba Mengemudi: Lakukan uji coba mengemudi mobil MPV yang ingin dibeli. Perhatikan kenyamanan dalam mengemudi, kualitas suspensi, respons mesin, sistem kemudi, dan kualitas suara. Pastikan mobil memberikan pengalaman mengemudi yang memuaskan dan sesuai dengan preferensi.
Trim mobil bekas | Tahun keluar | Mesin mobil | Harga mobil bekas |
Ertiga GX A/T | 2012 | 1.400cc | Rp 90 juta |
Ertiga GL A/T | 2012 | 1.400cc | Rp 80 juta |
Ertiga GL M/T | 2013 | 1.400cc | Rp 100 juta |
Ertiga GX A/T | 2013 | 1.400cc | Rp 100 juta |
Ertiga GX M/T | 2014 | 1.500cc | Rp 100 juta |
Ertiga GL A/T | 2014 | 1.500cc | Rp 95 juta |
Ertiga GX A/T | 2015 | 1.400cc | Rp 105 juta |