Ada banyak cara yang dilakukan orang tajir menghamburkan uang mereka. Salah satu caranya adalah membeli rumah supermahal. Coba tengok aksi Barry Rosenstein, pendiri fund manager Jana Partners. New York Post melaporkan, Rosenstein membeli rumah di East Hampton, New York, seharga US$ 147 juta pada pekan lalu. Nilai rumah itu mencetak rekor rumah termahal di Amerika Serikat (AS). Dua pekan lalu, Reuters memberitakan bahwa penthouse di kalangan elite One Hyde Park, London, terjual seharga US$ 237 juta atau pent-house termahal di seluruh dunia. Reuters menyebutkan, pembelinya dari Eropa Timur. Hitungan Forbes, griya terawang termahal itu menempati posisi hunian termahal ke-4 di dunia. Tahun 2011, orang terkaya di Ukraina, Rinat Ahkmetov, merogoh kocek US$ 221 juta untuk penthouse di One Hyde.
Inilah rumah termahal milik miliarder
Ada banyak cara yang dilakukan orang tajir menghamburkan uang mereka. Salah satu caranya adalah membeli rumah supermahal. Coba tengok aksi Barry Rosenstein, pendiri fund manager Jana Partners. New York Post melaporkan, Rosenstein membeli rumah di East Hampton, New York, seharga US$ 147 juta pada pekan lalu. Nilai rumah itu mencetak rekor rumah termahal di Amerika Serikat (AS). Dua pekan lalu, Reuters memberitakan bahwa penthouse di kalangan elite One Hyde Park, London, terjual seharga US$ 237 juta atau pent-house termahal di seluruh dunia. Reuters menyebutkan, pembelinya dari Eropa Timur. Hitungan Forbes, griya terawang termahal itu menempati posisi hunian termahal ke-4 di dunia. Tahun 2011, orang terkaya di Ukraina, Rinat Ahkmetov, merogoh kocek US$ 221 juta untuk penthouse di One Hyde.