JAKARTA. Garuda Indonesia menambah 11 pesawat untuk menambah jalur penerbangannya tahun ini. Selain itu, perusahaan juga menambah 10 armada untuk anak perusahaan Citilink, yang melayani rute jarak pendek. Pesawat yang akan datang tahun ini adalah; lima unit Bombardier CRJ1000 NextGen yang datang Oktober - Desember. Kemudian empat unit B737-800NG dan dua unit Boeing seri A330-200 yang akan parkir di Indonesia tahun ini juga. Sedangkan 10 unit pesawat Citilink yang akan datang adalah seri A320. "Jika pesawat ini datang, jumlah armada Garuda Indonesia tahun ini naik menjadi 105 pesawat dengan rata-rata usia pesawat 5,8 tahun,” kata Emirsyah Satar, Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk pada jumpa pers di Jakarta, kemarin (21/3).
Inilah rute penerbangan baru dari Garuda Indonesia
JAKARTA. Garuda Indonesia menambah 11 pesawat untuk menambah jalur penerbangannya tahun ini. Selain itu, perusahaan juga menambah 10 armada untuk anak perusahaan Citilink, yang melayani rute jarak pendek. Pesawat yang akan datang tahun ini adalah; lima unit Bombardier CRJ1000 NextGen yang datang Oktober - Desember. Kemudian empat unit B737-800NG dan dua unit Boeing seri A330-200 yang akan parkir di Indonesia tahun ini juga. Sedangkan 10 unit pesawat Citilink yang akan datang adalah seri A320. "Jika pesawat ini datang, jumlah armada Garuda Indonesia tahun ini naik menjadi 105 pesawat dengan rata-rata usia pesawat 5,8 tahun,” kata Emirsyah Satar, Direktur Utama PT Garuda Indonesia Tbk pada jumpa pers di Jakarta, kemarin (21/3).