KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penampilan para calon wakil presiden di debat pertama pilpres malam ini, Kamis (17/1) dinilai lebih ditunggu dibandingkan calon presidennya. Lebih khusus lagi, penampilan calon wakil presiden yang paling dinanti adalah dari nomor urut 01, Ma'ruf Amin. "Karena apa? Ma'ruf Amin ini waktu dipilih kan juga kontroversial. Menggeser tokoh nasional yang dari sisi pengalaman juga sudah senior," ujar pengamat politik dari Universitas Paramadina, Hendri Satrio, ketika dihubungi, Kamis. Penampilan Ma'ruf Amin juga dinilai lebih ditunggu dibandingkan cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno.
Inilah sosok yang paling ditunggu dalam debat pilpres nanti malam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penampilan para calon wakil presiden di debat pertama pilpres malam ini, Kamis (17/1) dinilai lebih ditunggu dibandingkan calon presidennya. Lebih khusus lagi, penampilan calon wakil presiden yang paling dinanti adalah dari nomor urut 01, Ma'ruf Amin. "Karena apa? Ma'ruf Amin ini waktu dipilih kan juga kontroversial. Menggeser tokoh nasional yang dari sisi pengalaman juga sudah senior," ujar pengamat politik dari Universitas Paramadina, Hendri Satrio, ketika dihubungi, Kamis. Penampilan Ma'ruf Amin juga dinilai lebih ditunggu dibandingkan cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno.