JAKARTA. Jabatan Direktur Utama PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) kini berganti sudah. Dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan yang berlangsung Kamis (14/6), jabatan Direktur Utama yang sebelumnya di emban Azwar Bujang, kini dipercayakan kepada Irvan Kamal Hakim yang sebelumnya menjabat Direktur Pemasaran. Wisnu Kuncara, Manager Corporate Communication Perseroan mengatakan, pergantian direksi dikarenakan masa jabatan direksi lama telah berakhir. Mengenai penunjukan Irvan Kamar Hakim sebagai pengganti Fazwar Bujang, sepenuhnya menjadi kewenangan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Menurut Wisnu, pergantian direksi merupakan langkah untuk proses regenerasi di tubuh Krakatau Steel. "Direksi yang baru akan memberi energi baru dan semangat baru untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan," kata Wisnu.
Inilah susunan direksi baru Krakatau Steel
JAKARTA. Jabatan Direktur Utama PT Krakatau Steel Tbk (KRAS) kini berganti sudah. Dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan yang berlangsung Kamis (14/6), jabatan Direktur Utama yang sebelumnya di emban Azwar Bujang, kini dipercayakan kepada Irvan Kamal Hakim yang sebelumnya menjabat Direktur Pemasaran. Wisnu Kuncara, Manager Corporate Communication Perseroan mengatakan, pergantian direksi dikarenakan masa jabatan direksi lama telah berakhir. Mengenai penunjukan Irvan Kamar Hakim sebagai pengganti Fazwar Bujang, sepenuhnya menjadi kewenangan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Menurut Wisnu, pergantian direksi merupakan langkah untuk proses regenerasi di tubuh Krakatau Steel. "Direksi yang baru akan memberi energi baru dan semangat baru untuk terus meningkatkan kinerja perusahaan," kata Wisnu.