KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah optimisme pemulihan ekonomi, kelas aset saham berhasil menjadi instrumen investasi dengan kinerja paling baik dalam dua bulan pertama di tahun ini. Hal ini tercermin dari kinerja Indeks Harga Saham Gabungan yang pada akhir Februari telah berada di level 6.241,79 atau naik 4,39% sejak akhir tahun lalu. Kinerja IHSG berhasil mengalahkan mata uang dengan kinerja paling baik, yakni poundsterling yang tumbuh 3,48%. Lalu obligasi korporasi (Indobex Corporate Bond) juga hanya naik 0,62%. Sementara obligasi pemerintah yang tercermin dari Indobex Government Bond bahkan berkinerja negatif, yakni turun 2,16%. Begitu pun dengan instrumen emas, di mana emas spot tercatat mengalami penurunan hingga 8,60%.
Instrumen saham diperkirakan akan terus melanjutkan tren positif di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah optimisme pemulihan ekonomi, kelas aset saham berhasil menjadi instrumen investasi dengan kinerja paling baik dalam dua bulan pertama di tahun ini. Hal ini tercermin dari kinerja Indeks Harga Saham Gabungan yang pada akhir Februari telah berada di level 6.241,79 atau naik 4,39% sejak akhir tahun lalu. Kinerja IHSG berhasil mengalahkan mata uang dengan kinerja paling baik, yakni poundsterling yang tumbuh 3,48%. Lalu obligasi korporasi (Indobex Corporate Bond) juga hanya naik 0,62%. Sementara obligasi pemerintah yang tercermin dari Indobex Government Bond bahkan berkinerja negatif, yakni turun 2,16%. Begitu pun dengan instrumen emas, di mana emas spot tercatat mengalami penurunan hingga 8,60%.