KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen mebel dan furnitur, PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD) optimistis bisa mencapai target kinerja tahun ini. Pasalnya permintaan mebel baik di dalam maupun luar negeri masih tinggi. Wang Sutrisna, Direktur PT Integra Indocabinet Tbk mengatakan, tahun lalu lalu saja perusahaannya mampu membukukan pertumbuhan pendapatan sekitar 30%. Di mana pada laporan keuangan WOOD di 2017, tercatat pendapatan perseroan ini mencapai Rp 1,73 triliun naik dari tahun sebelumnya Rp 1,32 triliun. "Untuk tahun ini, dari awal secara konservatif kami yakin pertumbuhan 20% bisa dicapai," ungkap Wang kepada Kontan.co.id, Selasa (17/4). Sebab, kata Wang, sejak awal tahun sentimen positif pasar mebel baik domestik maupun ekspor terus tumbuh.
Integra Indocabinet optimistis permintaan mebel bakal meningkat tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen mebel dan furnitur, PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD) optimistis bisa mencapai target kinerja tahun ini. Pasalnya permintaan mebel baik di dalam maupun luar negeri masih tinggi. Wang Sutrisna, Direktur PT Integra Indocabinet Tbk mengatakan, tahun lalu lalu saja perusahaannya mampu membukukan pertumbuhan pendapatan sekitar 30%. Di mana pada laporan keuangan WOOD di 2017, tercatat pendapatan perseroan ini mencapai Rp 1,73 triliun naik dari tahun sebelumnya Rp 1,32 triliun. "Untuk tahun ini, dari awal secara konservatif kami yakin pertumbuhan 20% bisa dicapai," ungkap Wang kepada Kontan.co.id, Selasa (17/4). Sebab, kata Wang, sejak awal tahun sentimen positif pasar mebel baik domestik maupun ekspor terus tumbuh.