KONTAN.CO.ID - BEIJING. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Wang Wenbin, pada hari Minggu (31/10) menyebut bahwa laporan terbaru AS mengenai asal-usul Covid-19 tidak bisa dipercaya. Dalam laporan terbarunya, lagi-lagi AS menuding penyakit tersebut menyebar melalui kebocoran laboratorium. Pada hari Sabtu (30/10), intelijen AS dalam laporannya mengatakan bahwa kemunculan alami dan kebocoran laboratorium adalah hipotesis yang masuk akal untuk menjelaskan bagaimana virus SARS-CoV-2 menginfeksi manusia pertama kali. Pernyataan tersebut mendapat respons langsung dari Kementerian Luar Negeri China. Melalui situs web resminya, juru bicara kementerian mengatakan bahwa dinas intelijen AS memiliki reputasi untuk melakukan penipuan dan muslihat.
Intelijen AS tuding asal usul Covid-19 akibat kebocoran lab, ini tanggapan China
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Wang Wenbin, pada hari Minggu (31/10) menyebut bahwa laporan terbaru AS mengenai asal-usul Covid-19 tidak bisa dipercaya. Dalam laporan terbarunya, lagi-lagi AS menuding penyakit tersebut menyebar melalui kebocoran laboratorium. Pada hari Sabtu (30/10), intelijen AS dalam laporannya mengatakan bahwa kemunculan alami dan kebocoran laboratorium adalah hipotesis yang masuk akal untuk menjelaskan bagaimana virus SARS-CoV-2 menginfeksi manusia pertama kali. Pernyataan tersebut mendapat respons langsung dari Kementerian Luar Negeri China. Melalui situs web resminya, juru bicara kementerian mengatakan bahwa dinas intelijen AS memiliki reputasi untuk melakukan penipuan dan muslihat.