KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pekan pertama bulan Maret 2022, investor disambut dengan pasar kripto yang kembali menghijau. Padahal akhir Februari lalu, market sempat tertekan dan jatuh, pasca memanasnya tensi geopolitik Rusia-Ukraina. Akibatnya, banyak investor yang segan masuk lebih dalam ke aset yang volatil, seperti kripto. Kini situasi tersebut mungkin telah berbalik arah. Pantauan 10 aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar sukses bertengger di zona hijau dalam 24 jam terakhir. Bahkan, lajunya pun terbilang agresif. Kendati begitu, keadaan market yang mulai pulih tidak menjamin apakah tren bull run akan terus berlanjut atau justru hanya bull trap. Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan saat ini investor nampaknya mulai menyadari bahwa memanasnya ketegangan Rusia-Ukraina membuka jalan terhadap adopsi aset kripto yang lebih luas lagi. Bahkan, beberapa pelaku pasar yakin bahwa Rusia akan mempercepat pengesahan aturan regulasi aset kripto.
Intip 5 Aset Kripto Yang Berpotensi Bullish Pada Minggu Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pekan pertama bulan Maret 2022, investor disambut dengan pasar kripto yang kembali menghijau. Padahal akhir Februari lalu, market sempat tertekan dan jatuh, pasca memanasnya tensi geopolitik Rusia-Ukraina. Akibatnya, banyak investor yang segan masuk lebih dalam ke aset yang volatil, seperti kripto. Kini situasi tersebut mungkin telah berbalik arah. Pantauan 10 aset kripto berkapitalisasi pasar terbesar sukses bertengger di zona hijau dalam 24 jam terakhir. Bahkan, lajunya pun terbilang agresif. Kendati begitu, keadaan market yang mulai pulih tidak menjamin apakah tren bull run akan terus berlanjut atau justru hanya bull trap. Trader Tokocrypto Afid Sugiono mengatakan saat ini investor nampaknya mulai menyadari bahwa memanasnya ketegangan Rusia-Ukraina membuka jalan terhadap adopsi aset kripto yang lebih luas lagi. Bahkan, beberapa pelaku pasar yakin bahwa Rusia akan mempercepat pengesahan aturan regulasi aset kripto.