Intip harga mobil bekas Daihatsu Xenia generasi dua murah meriah per September 2021



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga mobil bekas Daihatsu Xenia varian kedua sudah ramah dompet. Varian MPV ini bisa menjadi mobil bekas keluarga.

Tercatat, harga mobil bekas Daihatsu Xenia menjadi hanya Rp 70 juta per September 2021 dirangkum dari Olx.

Harga mobil Daihatsu Xenia saat rilis sebesar Rp 160 juta untuk tipe tertinggi di 2011 sebagai generasi kedua setelah.


Varian mobil bekas Daihatsu Xenia generasi ini tampil beda dengan beberapa perubahan yang elegan.

Baca Juga: Periksa harga mobil bekas Toyota Calya yang murah per September 2021

1. Eksterior

Pencari harga mobil bekas Daihatsu Xenia varian ini masih menjadi rekomendasi di tahun 2021. Pasalnya, generasi ini mendapatkan tampilan lebih modern.

MPV mobil bekas Daihatsu Xenia generasi kedua ini memberikan kesan sporty, karena foglamp dan bumper depan memiliki lubang udara yang lebih besar.

Sisi samping dari mobil bekas Daihatsu Xenia masih tampil sederhana dengan muka elegan. Ada pula side moulding di sisi pintu yang menambah sisi sporty MPB ini.

Dari luar belakang mobil bekas Daihatsu Xenia menyajikan stop lamp yang menggunakan bahan kristal bening. Tentu antara lampu sein, rearlamp, dan stoplamp dibuat terpisah.

Baca Juga: Ini harga mobil bekas Daihatsu Ayla tahun muda makin murah per September 2021

2. Interior

Bagian dalam dari mobil bekas Daihatsu Xenia terlihat sederhana dan elegean seperti sisi luar.. 

Fitur dari mobil bekas Daihatsu Xenia tampil dengan sistem audio single DIN. Hiburan dihadirkan dalam sistem ini radio AM/FM serta CD player.

Pada varian tertentu dari mobil bekas Daihatsu Xenia MPV sudah disematkan layar untuk navigasi GPS.

Sisi kursi mobil yang dimiliki Daihatsu Xenia terdiri dari tiga baris untuk penumpang mencapai 7 hingga 8 orang.

Bagian bagasi MPV ini memiliki desain yang cukup luas. Kursi di bagian belakang dapat dilipat bila ingin menambah ruang untuk bagasi.

Baca Juga: Intip harga mobil bekas Nissan Juke, kini murah meriah per September 2021

3. Operasi mesin

Mobil bekas Daihatsu Xenia 2011 memiliki dua varian mesin yaitu 1.0 L dan 1.3 L. Dari mesin varian 1.0 L menggunakan mesin bertipe EJ-VE yang memiliki 3 silinder dengan 12 katup DOHC with VVT-i sebesar 1.000 cc.

Mesin mobil bekas Daihatsu Xenia mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 64 horsepower dengan torsi maksimal 90 Nm.

Sedangkan mesin mobil bekas Daihatsu Xenia varian 1.3 L menggunakan mesin dengan tipe K3-VE 1.3 liter. Tentu bedanya, mesin ini lebih gesit dan jumlah katup beserta tenaga yang dihasilkan.

Ada pula mobil bekas Daihatsu Xenia dengan Mesin K3-VE 4 silinder dengan 16 katup DOHC with VVT-I sebesar 1.300 cc. Tenaga dihasilkan mencapai 94 horsepower dengan torsi mencapai 120 Nm.

Tenaga mobil bekas Daihatsu Xenia ini disalurkan melalui 2 transmisi manual 5 percepatan dan transmisi otomatis 4 percepatan.

Baca Juga: Harga mobil bekas Suzuki APV tipe ini sudah di bawah Rp 50 juta per September 2021