KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BBTN) menyusul bank BUMN lain untuk membagikan dividen dari laba tahun buku 2022. BTN akan menebar dividen total Rp 609,01 miliar. Total dividen ini setara dengan 20% laba tahun lalu yang mencapai Rp 3,04 triliun. Dengan kepemilikan 60%, pemerintah Indonesia akan mengantongi dividen Rp 365,41 triliun dari BTN. "Sebesar 80% laba akan dibukukan sebagai saldo laba ditahan," ungkap BBTN dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Jumat (17/3).
- Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 28 Maret 2023
- Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 29 Maret 2023
- Cum dividen di pasar tunai: 30 Maret 2023
- Ex dividen di pasar tunai: 30 Maret 2023
- Recording date: 30 Maret 2023
- Pembayaran dividen: 14 April 2023