KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Intikeramik Alamasri Industri Tbk (IKAI) mengincar pendapatan bisa menembus Rp 259,84 miliar pada 2024. Nilai itu meningkat 18,51% dari target pada 2023. Direktur Utama Intikeramik Alamasri Industri Yohas Raffli menyampaikan pihaknya menargetkan pendapatan IKAI bisa mencapai Rp 219,25 miliar hingga tutup 2023. Menilik laporan keuangan per 30 September 2023, pendapatan IKAI mencapai Rp 164,50 miliar. Ini turun 4,10% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari Rp 171,54 miliar. Kendati begitu, IKAI mampu laba yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 1,21 miliar. Capaian tersebut berbalik dari rugi bersih sebesar Rp 38,18 miliar.
Intip Jurus Intikeramik Alamasri Industri (IKAI) Manfaatkan Prospek Bisnis pada 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Intikeramik Alamasri Industri Tbk (IKAI) mengincar pendapatan bisa menembus Rp 259,84 miliar pada 2024. Nilai itu meningkat 18,51% dari target pada 2023. Direktur Utama Intikeramik Alamasri Industri Yohas Raffli menyampaikan pihaknya menargetkan pendapatan IKAI bisa mencapai Rp 219,25 miliar hingga tutup 2023. Menilik laporan keuangan per 30 September 2023, pendapatan IKAI mencapai Rp 164,50 miliar. Ini turun 4,10% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari Rp 171,54 miliar. Kendati begitu, IKAI mampu laba yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 1,21 miliar. Capaian tersebut berbalik dari rugi bersih sebesar Rp 38,18 miliar.