Intip Panduan Cancel Email yang Sudah Terkirim di Gmail untuk Pemula



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara membatalkan email yang sudah terkirim di Gmail. Pengguna dapat mengikuti langkah-langkah sederhana untuk menarik kembali pesan yang salah kirim.

Email, atau surat elektronik, memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan atau file digital dari satu komputer ke komputer lainnya melalui jaringan internet.

Fitur pengiriman email memungkinkan pesan dikirim ke satu atau lebih penerima dalam waktu singkat. Namun, terkadang pengguna perlu membatalkan email yang telah terkirim di Gmail.


Gmail menyediakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk membatalkan pengiriman email. Fitur ini sangat berguna untuk menarik kembali email yang sudah terlanjur terkirim.

Baca Juga: Inilah Cara Membuat Akun Email Baru Gmail, Outlook, dan Yahoo di HP

Meski begitu, ada syaratnya, yakni pembatalan hanya bisa dilakukan dalam waktu tertentu setelah email dikirim. Untuk menggunakan fitur ini, pengguna harus terlebih dahulu mengaktifkan pengaturan di akun Gmail.

Atur opsi Undo Kirim Email

Nah, ada panduan langkah untuk mengubah setting pada akun Gmail

  • Login e-mail Login pada akun e-mail Anda via desktop.
  • Pilih menu setting atau setelah dengan cara klik ikon bergambar gear.
  • Pilih Setelan 
  • Pilih ke setelan umum,
  • Cari ke bawah hingga mendapatkan pilihan Urungkan pilihan atau Enable undo send.
  • Pilih Durasi untuk undo kirim email mulai dari 5 detik, 10 detik, 20 detik, dan 30 detik.
  • Klik Simpan perubahan.
  • Setelan batal kirim email sudah dipasang,
Fitur ini akan muncul otomatis pada bagian bawah dan Urungkan dan Lihat pesan. Klik pilihan "urungkan", otomatis e-mail yang tadi sempat dalam proses terkirim akan tertarik dan masuk ke dalam draft.

Namun, ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko informasi dalam email yang tidak sengaja terkirim atau informasi yang salah dikirimkan.

Adapun beberapa langkah lain yang wajib diketahui untuk menggunakan fitur membatalkan email yang sudah terkirim di Gmail.

Baca Juga: Cara Melacak dan Berbagi Lokasi Sekarang di Google Maps hingga WhatsApp

Cara cancel email yang sudah terkirim di Gmail

Ada beberapa panduan untuk melakukan pembatalan saat salah mengirim email dengan praktis.

1. Gunakan fitur "Undo Send" di layanan email

Beberapa layanan email seperti Gmail memungkinkan pengguna untuk mengatur fitur Undo Send. Setelah berhasil mengatur fitur Undo Email Anda bisa memanfaatkan fitur tersebut saat mengirimkan email.

Menu ini di mana email yang baru saja dikirim akan ditunda selama beberapa detik dari 5-30 detik. Sehingga Anda masih memiliki kesempatan untuk membatalkannya jika terjadi kesalahan.

2. Stop pengiriman email secepat mungkin

Jika Anda menyadari bahwa email yang salah telah dikirim, cobalah untuk menghentikan pengiriman email tersebut secepat mungkin.

Anda dapat mencoba untuk mencari opsi "Hentikan pengiriman" atau "Batalkan pengiriman" pada layanan email Anda.

3. Hubungi penerima email secara langsung

Jika informasi yang dikirimkan sangat sensitif, Anda dapat mencoba menghubungi penerima email secara langsung dan meminta agar email tersebut tidak dibuka atau dihapus dari kotak masuk email.

4. Teliti saat kirim email

Langkah terbaik adalah untuk memeriksa kembali email Anda sebelum dikirimkan dan memastikan bahwa semua informasi yang terkandung di dalamnya benar dan relevan.

Itulah penjelasan terkait cara membatalkan email yang sudah terkirim di Gmail agar tidak terjadi kesalahan di kemudian hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News