Intip Rekomendasi Teknikal BSDE, SMGR, dan BMRI untuk Selasa (16/7)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,66% ke 7.278 pada perdagangan Senin (15/7). Cek rekomendasi teknikal sejumlah saham dari beberapa analis:

1. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE)

Muncul black body candle dengan RSI-nya overbought dan Stochastic-nya dead cross. Volume perdagangan menurun, tetapi MACD masih bergerak naik.


Rekomendasi: Sell on strength

Support: Rp 970

Resistance: Rp 1.080

BCA Sekuritas, Achmad Yaki

 

 
BSDE Chart by TradingView
2. PT Semen Indonesia Tbk (SMGR)

SMGR berada di bottoming area dalam uptrend channel minor berpotensi terjadi penguatan kembali. Area akumulasi pada range Rp 4.000 - Rp 4.100. Adapun Stochastic oversold dan MACD histogram positif dan uptrend.

Rekomendasi: Accumulate buy

Support: Rp 3.900

Resistance: Rp 4.450

Bahana Sekuritas, Dimas Wahyu

 
SMGR Chart by TradingView

3. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)

BMRI masih bergerak di atas EMA200-nya dan telah breakout trendline bearish sehingga berpotensi menguat. Historgram MACD masih dalam zona positif, mendukung potensi penguatan ke area resistance 6.625, selama bergerak di atas area support 5.775.

Rekomendasi: Buy on weakness

Support: Rp 5.775

Resistance: Rp 6.625

Phillip Sekuritas Indonesia, Joshua Marcius

 
BMRI Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih