Intip Rekomendasi Teknikal ENRG, AUTO, dan NISP Untuk Perdagangan, Jumat (12/7)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,18% ke 7.300,40 pada perdangangan Kamis (11/7). Berikut ini adalah rekomendasi teknikal sejumlah saham dari beberapa analis untuk perdagangan hari Jumat (12/7):

1. PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG)

Muncul three black crows pattern dengan RSI melemah dan stochastic, volume perdagangan menurun. Potensi rebound jika bertahan di atas gap Rp 206 - Rp 208 per saham.


Rekomendasi: Speculative buy

Support: Rp 206

Resistance: Rp 238

BCA Sekuritas, Achmad Yaki

Baca Juga: IHSG Kembali Menguat, Intip Saham-Saham yang Banyak Dikoleksi Asing

2. PT Astra Otoparts Tbk (AUTO)

Pergerakan AUTO saat ini sedang berada di fase uptrendnya dan disertai dengan munculnya volume pembelian. Dari indikator lain, MACD masih berada di area positif dengan stochastic yang masih melandai di area overbought.

Rekomendasi: Speculative buy

Support: Rp 2.100

Resistance: Rp 2.180

MNC Sekuritas, Herditya Wicaksana

 
AUTO Chart by TradingView

Baca Juga: IHSG Menguat ke Level 7.287, Simak Rekomendasi Saham Kamis (11/7)

3. PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP)

Pergerakan harga saham NISP sudah membentuk pola double doji star candlesticks sehingga mengindikasikan adanya potensi koreksi wajar. Selain itu, indikator RSI sudah overbought.

Rekomendasi: sell on strength

Support: Rp 1.260

Resistance: Rp 1.305

Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli