KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) terkoreksi pada perdagangan Jumat (19/7), setelah sebelumnya mengalami lonjakan tajam. IHSG ditutup turun 26,57 poin atau 0,36% menjadi 7.294,49. Dalam sepekan terakhir, IHSG tercatat turun 0,45%. Penurunan IHSG dipengaruhi oleh 10 dari 11 sektor di Bursa Efek Indonesia (BEI) yang mengalami penurunan. Sektor barang baku turun 1,37%, sektor teknologi 0,93%, sektor transportasi 0,60%, sektor infrastruktur 0,48%, dan sektor perindustrian 0,40%. Sektor kesehatan menjadi satu-satunya yang mencatatkan penguatan sebesar 0,72%.
Baca Juga: BREN dan BBRI Teratas, Cermati Saham yang Banyak Dijual Asing di Akhir Pekan Ini Total volume perdagangan saham di BEI pada Jumat mencapai 14,25 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 8,95 triliun. Dari 792 saham yang diperdagangkan, 320 melemah, 225 menguat, dan 247 tidak berubah. Investor asing mencatatkan pembelian bersih sebesar Rp 86,17 miliar di seluruh pasar, dengan akumulasi pembelian bersih asing dalam sepekan mencapai Rp 1,90 triliun. Tekanan pada IHSG tak terlepas dari tekanan penjualan asing terhadap sejumlah saham big cap berikut ini.
Baca Juga: Cermati Saham yang Banyak Dikoleksi Asing pada Akhir Pekan Ini, Jumat (26/1) Berikut 10 saham
net sell terbesar asing pada Jumat:
1. PT Barito Renewables Energy Tbk (
BREN) Rp 153,17 miliar 2. PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 80,47 miliar 3. PT Chandra Asri Pacific Tbk (
TPIA) Rp 52,61 miliar 4. PT Bank Mandiri Tbk (
BMRI) Rp 51,92 miliar 5. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (
ICBP) Rp 21,83 miliar 6. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (
GOTO) Rp 11,29 miliar 7. PT Semen Indonesia Tbk (
SMGR) Rp 10,09 miliar 8. PT MD Pictures Tbk (
FILM) Rp 9,98 miliar 9. PT Medco Energi Internasional bk (
MEDC) Rp 9,91 miliar 10. PT Gajah Tunggal Tbk (
GJTL) Rp 7,95 miliar
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli