KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periksa saldo minimum yang harus ada di rekening tabungan BRI serta biaya administrasinya. Informasi ini penting bagi calon nasabah yang ingin tahu berapa dana yang harus tetap tersedia di rekening mereka. Saldo minimum BRI adalah jumlah dana terkecil yang perlu ada di tabungan untuk menghindari penalti atau denda. Jumlah saldo minimum ini ditetapkan oleh BRI dan bisa bervariasi tergantung jenis tabungan yang dipilih serta kebijakan bank.
Baca Juga:
Cara Melihat Mutasi BRI untuk Riwayat Transaksi di Aplikasi hingga ATM Bagi calon nasabah yang ingin membuka tabungan BRI, pastikan Anda memenuhi persyaratan saldo minimum. Jika tidak, pembukaan rekening bisa saja tidak diproses. Nasabah lama yang jarang bertransaksi juga harus memperhatikan biaya administrasi bulanan yang bisa mengurangi saldo minimum atau dana yang mengendap. Jika saldo di bawah jumlah minimum, rekening tersebut bisa dianggap tidak aktif atau Dormant. Biaya administrasi akan tetap dipotong dari saldo nasabah, terutama jika ada dana masuk di masa mendatang. Untuk nasabah baru yang ingin tahu saldo minimum dari berbagai jenis tabungan BRI, berikut adalah daftar yang bisa diperiksa.
Saldo minimal tabungan BRI
Berikut ini daftar saldo minimal tabungan BRI yang mengendap beserta biaya admin dan lainnya.
1. Saldo Minimum BRI Simpedes
BRI Simpedes adalah tabungan yang ditujukan untuk masyarakat tertentu dengan persyaratan setoran awal yang ringan. Setoran awal untuk BRI Simpedes adalah Rp100.000, dengan biaya administrasi bulanan sebesar Rp5.500. Dana minimum yang harus tetap ada di rekening BRI Simpedes adalah Rp50.000, dan biaya untuk menutup rekening ini adalah Rp25.000.
2. Saldo Minimum BRI BritAma
BritAma adalah salah satu produk tabungan dan deposito yang disediakan oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI). Tabungan ini menawarkan beberapa keunggulan, seperti suku bunga yang kompetitif, proses pembukaan rekening yang mudah, dan setoran awal minimum yang bervariasi tergantung jenis kartu yang dipilih. Nasabah BritAma dikenakan biaya administrasi bulanan sebesar Rp11.000. Saldo minimum yang harus ada di rekening BritAma adalah Rp50.000, dengan biaya penutupan rekening sebesar Rp50.000.
3. Saldo Minimum BRI BritAma Bisnis
BritAma Bisnis adalah tabungan khusus yang ditujukan untuk keperluan bisnis atau usaha. Untuk membuka rekening BritAma Bisnis, nasabah baru harus melakukan setoran awal sebesar Rp10.000.000. Setiap bulan, saldo minimum yang harus ada dalam rekening ini adalah Rp50.000. Jika saldo minimum tidak dipenuhi, nasabah akan dikenakan biaya administrasi yang sama dengan biaya bulanan.
4. Saldo Minimum BRI Tabunganku
Tabunganku adalah produk tabungan yang mendukung kampanye gerakan menabung di Indonesia. Salah satu keunggulan produk ini adalah tidak adanya biaya administrasi, dengan setoran awal sebesar Rp20.000. Tabunganku memiliki saldo minimum yang sangat rendah dibandingkan produk BRI lainnya, yaitu Rp20.000.
5. Saldo Minimum BritAma Junio
Terakhir ada BritAma Junio adalah tabungan yang cocok untuk mengajarkan anak-anak menabung. Untuk membuka rekening ini, diperlukan setoran awal sebesar Rp500.000, dengan saldo minimum Rp50.000.
Jika nasabah tidak aktif menggunakan rekening, saldo minimum akan terpotong oleh biaya administrasi, yang berlaku untuk semua jenis tabungan. Nasabah harus bersiap bahwa saldo mereka akan terpotong oleh biaya administrasi hingga mencapai saldo minimum yang diperlukan saat ada dana masuk kembali ke rekening BRI. Itulah penjelasan informasi saldo minimal tabungan BRI di atas bisa bermanfaat bagi nasabah baru ataupun lama. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News