KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Intraco Penta Tbk (INTA) harus melewati sejumlah tantangan di tahun ini. Namun demikian, pihaknya tetap optimistis mengejar target pertumbuhan penjualan yang sudah ditetapkan di awal tahun. Astri Duhita Sari, Sekretaris Perusahaan Intraco Penta memaparkan penjualan alat berat di triwulan I 2022 mengalami kenaikan 56% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Kenaikan ini seiring masih tingginya harga komoditas yang dipengaruhi oleh kondisi global yaitu ekonomi dunia yang kembali normal pasca-pandemi Covid dan perang antara Rusia–Ukraina. “Tingginya harga komoditas masih menjadikan sektor tambang dan perkebunan sebagai penggerak pertumbuhan di triwulan I 2022, serta sektor konstruksi yang juga memberikan kontribusi signifikan atas kenaikan ini,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Minggu (29/5).
Intraco Penta (INTA) Yakin Bisa Penuhi Target Penjualan Alat Berat Tahun Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Intraco Penta Tbk (INTA) harus melewati sejumlah tantangan di tahun ini. Namun demikian, pihaknya tetap optimistis mengejar target pertumbuhan penjualan yang sudah ditetapkan di awal tahun. Astri Duhita Sari, Sekretaris Perusahaan Intraco Penta memaparkan penjualan alat berat di triwulan I 2022 mengalami kenaikan 56% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu. Kenaikan ini seiring masih tingginya harga komoditas yang dipengaruhi oleh kondisi global yaitu ekonomi dunia yang kembali normal pasca-pandemi Covid dan perang antara Rusia–Ukraina. “Tingginya harga komoditas masih menjadikan sektor tambang dan perkebunan sebagai penggerak pertumbuhan di triwulan I 2022, serta sektor konstruksi yang juga memberikan kontribusi signifikan atas kenaikan ini,” jelasnya kepada Kontan.co.id, Minggu (29/5).