KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menargetkan bisa memulai investasi di Arab Saudi tahun depan. Investasi ini dilakukan demi meningkatkan pendapatan BPKH atas mata uang asing (valas). BPKH mengaku mengincar investasi di bidang penginapan dan katering. "Ini baru penjajakan, buat tahun depan. Kami mau berangkat untuk mengkaji kemungkinan investasi tersebut," ujar Kepala BPKH Anggito Abimanyu, Rabu (25/7). Anggito bilang, BPKH menjajaki investasi untuk penginapan dan katering berkapasitas 50.000 jamaah haji. Jumlah itu masih belum mencukupi, sebab saat ini kapasitas jamaah haji Indonesia, diungkapkan Anggito, mencapai 240.000 jamaah per tahun.
Investasi dana haji siap meluncur ke Arab Saudi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) menargetkan bisa memulai investasi di Arab Saudi tahun depan. Investasi ini dilakukan demi meningkatkan pendapatan BPKH atas mata uang asing (valas). BPKH mengaku mengincar investasi di bidang penginapan dan katering. "Ini baru penjajakan, buat tahun depan. Kami mau berangkat untuk mengkaji kemungkinan investasi tersebut," ujar Kepala BPKH Anggito Abimanyu, Rabu (25/7). Anggito bilang, BPKH menjajaki investasi untuk penginapan dan katering berkapasitas 50.000 jamaah haji. Jumlah itu masih belum mencukupi, sebab saat ini kapasitas jamaah haji Indonesia, diungkapkan Anggito, mencapai 240.000 jamaah per tahun.