Investor asing ramai-ramai kembali mengempit saham unggulan di sesi I



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup positif pada sesi I hari ini. Salah satu faktor yang menyebabkan indeks terdongkrak adalah aksi borong atas saham-saham unggulan oleh sejumlah broker. Berikut adalah daftar saham-saham unggulan yang menjadi pendongkrak indeks selama sesi I.- PT Astra International (ASII)Saham ASII ditutup dengan kenaikan 2,83% menjadi Rp 56.250 di sesi I. Sejumlah broker yang melakukan aksi borong saham ini adalah: UBS Securities senilai Rp 33,63 miliar, Bahana Securities senilai Rp 29,04 miliar, dan RBS Asia Securities senilai Rp 16,39 miliar.- PT Telekomunikasi Indonesia (TLKM)Saham TLKM ditutup dengan kenaikan 2,86% menjadi Rp 7.200 di sesi I. Sejumlah broker yang melakukan aksi borong saham ini adalah: Citigroup Securities senilai Rp 25,69 miliar, BNP Paribas Securities senilai Rp 13,94 miliar, dan Danareksa Sekuritas senilai Rp 12,95 miliar. - PT Bank Negara Indonesia (BBNI)Saham BBNI ditutup dengan kenaikan 1,99% menjadi Rp 3.850 di sesi I. Sejumlah broker yang melakukan aksi borong saham ini adalah: Valbury Asia Securities senilai Rp 23,19 miliar, Credit Suisse Securities senilai Rp 8,11 miliar, dan Citigroup Securities senilai Rp 7,46 miliar.- PT Indofood Sukses Makmur (INDF)Saham INDF ditutup dengan kenaikan 2,88% menjadi Rp 5.350 di sesi I. Sejumlah broker yang melakukan aksi borong saham ini adalah: Macquarie Capital senilai Rp 17,76 miliar, CIMB Securities senilai Rp 10,64 miliar, dan DBS Securities senilai Rp 10,56 miliar.- PT Bank Rakyat Indonesia (BBRI)Saham BBRI ditutup dengan kenaikan 0,93% menjadi Rp 5.400 di sesi I. Sejumlah broker yang melakukan aksi borong saham ini adalah: Citigroup Securities senilai Rp 16,20 miliar, Deutsche Securities senilai Rp 6,57 miliar, dan Bahana Securities senilai Rp 3,40 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie