JAKARTA. Total aset saham dan obligasi yang tercatat di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencapai Rp 4.046,46 triliun per Juli 2017. Mayoritas investasi tersebut dimiliki oleh investor lokal. Berdasarkan data yang tercantum di KSEI, jumlah aset investor lokal sebesar Rp 2.130,57 triliun atau setara 52,65%. Sementara, aset investor asing sejumlah Rp 1.915,88 triliun. Kepemilikan lokal terlihat menguat sejak awal tahun 2017, di mana KSEI pertama kali mencatat perbandingan positif pada Desember 2016 saat investor lokal akhirnya mendominasi 50,07% berkat implementasi S-Invest.
Investor domestik kuasai 52,65% aset di KSEI
JAKARTA. Total aset saham dan obligasi yang tercatat di PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencapai Rp 4.046,46 triliun per Juli 2017. Mayoritas investasi tersebut dimiliki oleh investor lokal. Berdasarkan data yang tercantum di KSEI, jumlah aset investor lokal sebesar Rp 2.130,57 triliun atau setara 52,65%. Sementara, aset investor asing sejumlah Rp 1.915,88 triliun. Kepemilikan lokal terlihat menguat sejak awal tahun 2017, di mana KSEI pertama kali mencatat perbandingan positif pada Desember 2016 saat investor lokal akhirnya mendominasi 50,07% berkat implementasi S-Invest.