KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pembiayaan dan Pengelolaan Risiko (DJPPR) telah menggelar lelang surat utang negara (SUN) pada Selasa, (10/5). Jumlah penawaran masuk pada lelang SUN hari ini hanya Rp 19,74 triliun dan pemerintah hanya menyerap Rp 7,76 triliun. Penawaran masuk bahkan lebih rendah ketimbang target indikatif Rp Rp 20 triliun. Direktur Surat Utang Negara DJPPR Kemenkeu Deni Ridwan mengatakan preferensi investor untuk obligasi negara pada lelang hari ini yaitu masih pada dua seri SUN acuan dengan tenor 5 dan 10 tahun yang mencapai 54,5% dari total incoming bids dan 27,0% dari total awarded bids. Selain itu incoming bids terbesar masih pada tenor 10 tahun yaitu sebesar Rp7,85 triliun. Sementara partisipasi investor asing pada lelang hari ini mayoritas juga pada tenor 5 dan 10 tahun, dengan total penawaran masuk mencapai Rp1,33 triliun atau 6,72% dari total incoming bids dan dimenangkan sebesar Rp0,61 triliun atau 7,92% dari total awarded bids.
Investor Fokus Pada SUN Acuan Tenor 5 dan 10 Tahun di Lelang Hari Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pembiayaan dan Pengelolaan Risiko (DJPPR) telah menggelar lelang surat utang negara (SUN) pada Selasa, (10/5). Jumlah penawaran masuk pada lelang SUN hari ini hanya Rp 19,74 triliun dan pemerintah hanya menyerap Rp 7,76 triliun. Penawaran masuk bahkan lebih rendah ketimbang target indikatif Rp Rp 20 triliun. Direktur Surat Utang Negara DJPPR Kemenkeu Deni Ridwan mengatakan preferensi investor untuk obligasi negara pada lelang hari ini yaitu masih pada dua seri SUN acuan dengan tenor 5 dan 10 tahun yang mencapai 54,5% dari total incoming bids dan 27,0% dari total awarded bids. Selain itu incoming bids terbesar masih pada tenor 10 tahun yaitu sebesar Rp7,85 triliun. Sementara partisipasi investor asing pada lelang hari ini mayoritas juga pada tenor 5 dan 10 tahun, dengan total penawaran masuk mencapai Rp1,33 triliun atau 6,72% dari total incoming bids dan dimenangkan sebesar Rp0,61 triliun atau 7,92% dari total awarded bids.