JAKARTA. Minat investor terhadap obligasi korporasi masih besar. Tak heran masih banyak emiten yang akan menerbitkan obligasi baru dan bahkan ada emiten mulus menawarkan obligasi baru. Salah satunya adalah PT Permodalan Nasional Madani (PNM). Permintaan surat utang obligasi berbasis usaha mikro-kecil dan menengah mencapai Rp 1,1 triliun dari target Rp 500 miliar. Tri Susilo, Direktur PNM mengatakan, investor yang berminat terhadap obligasi ini, didominasi institusi. Dia merinci, perusahaan asuransi 43%, dana pensiun (Dapen) 21% dan perbankan 17%. "Sisanya dari manajer investasi, sindikasi dan lain-lain," ujar dia, akhir pekan lalu.
Investor mulai koleksi obligasi korporasi
JAKARTA. Minat investor terhadap obligasi korporasi masih besar. Tak heran masih banyak emiten yang akan menerbitkan obligasi baru dan bahkan ada emiten mulus menawarkan obligasi baru. Salah satunya adalah PT Permodalan Nasional Madani (PNM). Permintaan surat utang obligasi berbasis usaha mikro-kecil dan menengah mencapai Rp 1,1 triliun dari target Rp 500 miliar. Tri Susilo, Direktur PNM mengatakan, investor yang berminat terhadap obligasi ini, didominasi institusi. Dia merinci, perusahaan asuransi 43%, dana pensiun (Dapen) 21% dan perbankan 17%. "Sisanya dari manajer investasi, sindikasi dan lain-lain," ujar dia, akhir pekan lalu.