MOMSMONEY.ID - iPhone 16 harga Juni 2025 memiliki daya tarik tersendiri, meski seringkali dibandingkan dengan iPhone 16 Pro. Apple memang selalu punya cara bikin kita bingung tapi penasaran. Meski desain luarnya terlihat mirip sekilas, ternyata banyak banget perbedaan antara iPhone 16 dan iPhone 16 Pro. Baik dari segi material bodi,
chipset sampai fitur kamera canggihnya. Kalau bicara soal harga, iPhone 16 dibanderol sedikit lebih ramah dibanding versi Pro. iPhone 16 dibanderol dengan harga sekitar Rp14.999.000.
Baca Juga: iPhone 13 Pro Juni 2025 vs iPhone 13, Mana yang Lebih Tahan Lama & Tangguh? Ingin tahu lebih lanjut mengenai perbandingan keduanya? Simak perbandingan antara iPhone 16 harga Juni 2025 dengan iPhone 16 Pro yang bersumber dari situs
iBox berikut: Desain Dengan bobot sekitar 170 gram, iPhone 16 terasa lebih ringan. Material aluminium yang digunakan bukan hanya menambah kesan premium, tetapi juga meningkatkan durabilitas. Desain kamera kini berubah dari diagonal menjadi vertikal, mendukung fitur video spasial. Layar iPhone 16 tetap menggunakan layar OLED 6,1 inci super retina XDR dengan resolusi 2556 x 1179 piksel. Kualitas tampilannya sangat baik untuk konsumsi multimedia, dengan saturasi warna dan kontras tajam. Sayangnya, Apple masih mempertahankan
refresh rate 60Hz yang terasa ketinggalan jika dibandingkan dengan ponsel lain di kelas harga yang sama yang sudah mengusung 90Hz bahkan 120Hz. Kamera Dengan konfigurasi kamera 48MP utama dan 12MP
ultrawide, iPhone 16 menghadirkan kualitas fotografi yang hampir setara dengan iPhone 16 Pro. Fitur makro dan
zoom 2x memberikan fleksibilitas ekstra dalam memotret berbagai skenario. Tambahan baru seperti tombol kontrol kamera yang peka tekanan memberi kesan seperti memegang kamera
mirrorless. Fitur ini memungkinkan akses cepat ke
zoom, pencahayaan, dan perekaman video hanya dengan sentuhan jari. Performa Ditenagai oleh
chipset A18 terbaru, iPhone 16 mencatatkan peningkatan performa signifikan dibandingkan pendahulunya. Skor
Geekbench 3.301
single core / 8.033
multi core menunjukkan bahwa perangkat ini cukup sebanding dengan iPhone 16 Pro. Daya tahan baterai yang lebih baik
Daya tahan iPhone 16 Pro mencapai 13 jam 19 menit, lebih baik 20% dari iPhone 15. Pengisian cepatnya pun cukup efisien dengan 57% dalam 30 menit.
Baca Juga: iPhone 13 128 GB Harga Juni 2025 Lebih Terjangkau, Desain Cantik dan Tahan Air Itulah detail informasi yang memuat tentang iPhone 16 harga Juni 2025 dan iPhone 16 Pro yang harus Anda ketahui. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News