KONTAN.CO.ID - DUBAI. Iran bakal membalas terhadap negara mana pun yang melakukan serangan siber atas fasilitas-fasilitas nuklirnya, setelah kebakaran di pabrik Natanz yang menurut sejumlah pejabat Iran mungkin akibat sabotase dunia maya. Situs pengayaan uranium Natanz, yang sebagian besar berada di bawah tanah, adalah salah satu dari beberapa fasilitas Iran yang dipantau oleh inspektur Badan Energi Atom Internasional (IAEA), pengawas nuklir PBB. Organisasi Energi Atom Iran (AEO) mengatakan pada Jumat (3/7), penyebab "insiden" di fasilitas nuklir telah diketahui, tetapi "karena pertimbangan keamanan" akan diumumkan pada waktu yang tepat.
Iran: Jika terbukti kami jadi sasaran serangan siber, kami bakal balas
KONTAN.CO.ID - DUBAI. Iran bakal membalas terhadap negara mana pun yang melakukan serangan siber atas fasilitas-fasilitas nuklirnya, setelah kebakaran di pabrik Natanz yang menurut sejumlah pejabat Iran mungkin akibat sabotase dunia maya. Situs pengayaan uranium Natanz, yang sebagian besar berada di bawah tanah, adalah salah satu dari beberapa fasilitas Iran yang dipantau oleh inspektur Badan Energi Atom Internasional (IAEA), pengawas nuklir PBB. Organisasi Energi Atom Iran (AEO) mengatakan pada Jumat (3/7), penyebab "insiden" di fasilitas nuklir telah diketahui, tetapi "karena pertimbangan keamanan" akan diumumkan pada waktu yang tepat.