KONTAN.CO.ID - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana memberikan izin kepada Total EP Indonesie untuk kembali memiliki participating interest (PI) di Blok Mahakam hingga 39%. Rencana tersebut disampaikan oleh Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar yang menyebut pemerintah akan segera menerbitkan peraturan guna merestui transfer 39% saham Pertamina di Blok Mahakam kepada Total, Prancis. Padahal sebelumnya, pada 2016 Menteri ESDM Sudirman Said, sudah pernah menetapkan bahwa saham yg akan ditransfer hanya 30%. Dengan semakin turunnya volume saham yg dimiliki Pertamina, maka semakin kecil pula prospek besarnya keuntungan yang akan diperoleh Pertamina dari pengelolaan dan pemilikan saham oleh Pertamina di Blok Mahakam. Dengan begitu, Indonesia Resources Studies (IRESS) menyatakan penolakan atas rencana Kementerian ESDM tersebut. Lembaga ini juga meminta agar publik ikut menuntut agar rencana peningkatan pemilikan saham oleh Total tersebut dibatalkan.
IRESS tolak sharedown 39% Blok Mahakam
KONTAN.CO.ID - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berencana memberikan izin kepada Total EP Indonesie untuk kembali memiliki participating interest (PI) di Blok Mahakam hingga 39%. Rencana tersebut disampaikan oleh Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar yang menyebut pemerintah akan segera menerbitkan peraturan guna merestui transfer 39% saham Pertamina di Blok Mahakam kepada Total, Prancis. Padahal sebelumnya, pada 2016 Menteri ESDM Sudirman Said, sudah pernah menetapkan bahwa saham yg akan ditransfer hanya 30%. Dengan semakin turunnya volume saham yg dimiliki Pertamina, maka semakin kecil pula prospek besarnya keuntungan yang akan diperoleh Pertamina dari pengelolaan dan pemilikan saham oleh Pertamina di Blok Mahakam. Dengan begitu, Indonesia Resources Studies (IRESS) menyatakan penolakan atas rencana Kementerian ESDM tersebut. Lembaga ini juga meminta agar publik ikut menuntut agar rencana peningkatan pemilikan saham oleh Total tersebut dibatalkan.