KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo melantik Komjen Pol M Iriawan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Senin (18/6). Dengan jabatan barunya itu, Iriawan mengaku tidak akan menyalahgunakan kekuasaan yang diembannya. Menurut Iriawan, kariernya selama ini di kepolisian tidak akan dikorbankan. Ia menyatakan bakal netral dalam Pilkada Jabar 2018. "Saya sudah berdinas di Polri sejak 1984 dan sekarang saya hampir di penghujung karier saya. Apa mungkin saya mau mengorbankan atau menghancurkan karier saya di Polri yang sudah dengan susah payah saya titi selama hampir 34 tahun," kata Iriawan dalam keterangan tertulis di laman Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Selasa (19/6).
Iriawan: Apa mungkin saya coreng muka sendiri di depan rakyat Jabar?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo melantik Komjen Pol M Iriawan sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Senin (18/6). Dengan jabatan barunya itu, Iriawan mengaku tidak akan menyalahgunakan kekuasaan yang diembannya. Menurut Iriawan, kariernya selama ini di kepolisian tidak akan dikorbankan. Ia menyatakan bakal netral dalam Pilkada Jabar 2018. "Saya sudah berdinas di Polri sejak 1984 dan sekarang saya hampir di penghujung karier saya. Apa mungkin saya mau mengorbankan atau menghancurkan karier saya di Polri yang sudah dengan susah payah saya titi selama hampir 34 tahun," kata Iriawan dalam keterangan tertulis di laman Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Selasa (19/6).