KONTAN.CO.ID - Pejabat keamanan Israel pada hari Rabu (29/5) mengatakan, operasi militer mereka di Gaza mungkin masih akan berlangsung hingga tujuh bulan ke depan. "Kami memperkirakan akan terjadi pertempuran selama tujuh bulan lagi untuk menghancurkan kemampuan militer dan pemerintahan Hamas dan kelompok Jihad Islam Palestina (PIJ) yang lebih kecil," kata Penasihat Keamanan Nasional Israel, Tzachi Hanegbi, dalam wawancara dengan kantor berita Kan. Di tengah kecaman dunia, Hanegbi masih membela operasi militer Israel di Rafah. Saat ini pun tentara Israel telah menguasai perbatasan Gaza-Mesir secara menyeluruh.
Israel: Serangan ke Gaza Masih akan Berlangsung Hingga Tujuh Bulan ke Depan
KONTAN.CO.ID - Pejabat keamanan Israel pada hari Rabu (29/5) mengatakan, operasi militer mereka di Gaza mungkin masih akan berlangsung hingga tujuh bulan ke depan. "Kami memperkirakan akan terjadi pertempuran selama tujuh bulan lagi untuk menghancurkan kemampuan militer dan pemerintahan Hamas dan kelompok Jihad Islam Palestina (PIJ) yang lebih kecil," kata Penasihat Keamanan Nasional Israel, Tzachi Hanegbi, dalam wawancara dengan kantor berita Kan. Di tengah kecaman dunia, Hanegbi masih membela operasi militer Israel di Rafah. Saat ini pun tentara Israel telah menguasai perbatasan Gaza-Mesir secara menyeluruh.