KONTAN.CO.ID - JERUSALEM/RAMALLAH. Israel telah mentransfer 435 juta shekel (US$ 116 juta) dari pendapatan pajak yang tertahan kepada Otoritas Palestina, yang merupakan transfer pertama sejak April, kata kementerian keuangan Israel dan Palestina pada hari Rabu. Israel mengumpulkan pajak atas barang yang melewati Israel menuju Tepi Barat atas nama Otoritas Palestina dan mentransfer pendapatan tersebut ke Ramallah berdasarkan kesepakatan yang telah lama berjalan antara kedua pihak. Sejak serangan yang dipimpin Hamas di Israel pada 7 Oktober, Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich telah menahan sejumlah dana yang dialokasikan untuk biaya administrasi di Gaza.
Israel Transfer US$ 116 Juta dari Pendapatan Pajak Tertahan ke Palestina
KONTAN.CO.ID - JERUSALEM/RAMALLAH. Israel telah mentransfer 435 juta shekel (US$ 116 juta) dari pendapatan pajak yang tertahan kepada Otoritas Palestina, yang merupakan transfer pertama sejak April, kata kementerian keuangan Israel dan Palestina pada hari Rabu. Israel mengumpulkan pajak atas barang yang melewati Israel menuju Tepi Barat atas nama Otoritas Palestina dan mentransfer pendapatan tersebut ke Ramallah berdasarkan kesepakatan yang telah lama berjalan antara kedua pihak. Sejak serangan yang dipimpin Hamas di Israel pada 7 Oktober, Menteri Keuangan Israel Bezalel Smotrich telah menahan sejumlah dana yang dialokasikan untuk biaya administrasi di Gaza.