JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan isterinya, Iriana Widodo melayat ke rumah keluarga almahum M Soleh (70), korban pengungsian banjir Kampung Pulo yang meninggal akibat kedinginan di basemen Rumah Sakit Hermina, Jakarta Timur. Ada peristiwa mengharukan saat Jokowi dan Iriana melayat keluarga korban. Iriana yang datang sepuluh menit setelah Jokowi, langsung masuk ke rumah dan memeluk adik korban, Nursiah (62). Tampak ada pembicaraan serius antara keduanya. Kepada wartawan, Nursiah menceritakan, kalau saat memeluknya, Iriana berlinang air mata. "Iya mbak, Ibu (Iriana, red) tadi menangis. Melihat ibu nangis, saya juga jadi ikutan menangis," kata Nursiah di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Selasa (25/12).
Istri Jokowi menangis menyaksikan korban banjir
JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan isterinya, Iriana Widodo melayat ke rumah keluarga almahum M Soleh (70), korban pengungsian banjir Kampung Pulo yang meninggal akibat kedinginan di basemen Rumah Sakit Hermina, Jakarta Timur. Ada peristiwa mengharukan saat Jokowi dan Iriana melayat keluarga korban. Iriana yang datang sepuluh menit setelah Jokowi, langsung masuk ke rumah dan memeluk adik korban, Nursiah (62). Tampak ada pembicaraan serius antara keduanya. Kepada wartawan, Nursiah menceritakan, kalau saat memeluknya, Iriana berlinang air mata. "Iya mbak, Ibu (Iriana, red) tadi menangis. Melihat ibu nangis, saya juga jadi ikutan menangis," kata Nursiah di Kampung Pulo, Jakarta Timur, Selasa (25/12).