JAKARTA. PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mobil Isuzu, meresmikan perluasan gudang komponen (part warehouse) yang berlokasi di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat pada hari ini (9/2). Yohanes Nangoi, Presiden Direktur IAMI mengungkapkan, perluasan gudang bertujuan untuk menambah daya tampung komponen kendaraan Isuzu F-series variant Medium Duty Truck Isuzu yang diberi nama Isuzu GIGA. Gudang yang terdiri dari bangunan dua lantai itu menampung berbagai komponen kendaraan Isuzu, mulai dari komponen besar sampai yang terkecil. Diantaranya adalah konstruksi kabin truk, chassis, rem, kanvas rem, filter dan banyak komponen lainnya.
Isuzu resmikan gudang komponen seluas 5.000 m2
JAKARTA. PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) mobil Isuzu, meresmikan perluasan gudang komponen (part warehouse) yang berlokasi di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat pada hari ini (9/2). Yohanes Nangoi, Presiden Direktur IAMI mengungkapkan, perluasan gudang bertujuan untuk menambah daya tampung komponen kendaraan Isuzu F-series variant Medium Duty Truck Isuzu yang diberi nama Isuzu GIGA. Gudang yang terdiri dari bangunan dua lantai itu menampung berbagai komponen kendaraan Isuzu, mulai dari komponen besar sampai yang terkecil. Diantaranya adalah konstruksi kabin truk, chassis, rem, kanvas rem, filter dan banyak komponen lainnya.