KONTAN.CO.ID - ROMA. Italia meminta bantuan Uni Eropa (UE) untuk menindak tegas perusahaan farmasi Pfizer karena gagal memenuhi komitmennya untuk menyediakan vaksin Covid-19 dengan jumlah yang sesuai. Baru-baru ini Pfizer mengumumkan akan memotong jumlah pasokan vaksin untuk negara-negara UE dan juga Kanada. Pfizer mengatakan akan menebus penurunan pengiriman dengan perubahan manufaktur yang akan meningkatkan produksi. Reuters mengabarkan bahwa otoritas Italia mengirimkan permohonan langsung ke UE pada hari Selasa (26/1), sehari setelah Roma mengirim surat peringatan resmi kepada Pfizer.
Italia minta Uni Eropa tindak tegas Pfizer, ini penyebabnya
KONTAN.CO.ID - ROMA. Italia meminta bantuan Uni Eropa (UE) untuk menindak tegas perusahaan farmasi Pfizer karena gagal memenuhi komitmennya untuk menyediakan vaksin Covid-19 dengan jumlah yang sesuai. Baru-baru ini Pfizer mengumumkan akan memotong jumlah pasokan vaksin untuk negara-negara UE dan juga Kanada. Pfizer mengatakan akan menebus penurunan pengiriman dengan perubahan manufaktur yang akan meningkatkan produksi. Reuters mengabarkan bahwa otoritas Italia mengirimkan permohonan langsung ke UE pada hari Selasa (26/1), sehari setelah Roma mengirim surat peringatan resmi kepada Pfizer.